Berita Terkait Gereja Katolik
Selasa, 30 Mei 2023
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Berita Terkait Gereja Katolik
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Home Berita Dunia

Umat Muslim Tunjukkan Solidaritas Pasca Pembunuhan Pastor oleh ISIS

31 Juli 2016
in Dunia, Headline, Pilihan Editor
0
Umat Muslim Tunjukkan Solidaritas Pasca Pembunuhan Pastor oleh ISIS

Jemaah shalat Jumat berjalan keluar Masjid Yahya di Saint-Etienne-du-Rouvray, Normandy, Perancis, Jumat, 29 Juli 2016. (Foto: Ist)

Katoliknews.com – Warga Muslim di Perancis menunjukkan solidaritas dengan umat Katolik pasca terbunuhnya seorang pastor tua oleh dua remaja yang mengaku sebagai anggota kelompok teroris Negara Islam di Irak dan Suria (ISIS).

Pastor Jacques Hamel yang berusia 85 tahun dibunuh pada Selasa lalu, 26 Juli, ketika ia sedang memimpin Misa pagi  di sebuah gereja di dekat kota Rouen, wilayah utara Perancis.

Usai sholat pada Jumat, 29 Juli 2016 di sebuah masjid di Saint-Etienne-du-Rouvray, Normandy, umat Muslim memilih mengunjungi umat Katolik.

Salah satu pemuka agam Muslim setempat, Abdelatif Hmitou,  mengeluarkan kecaman keras atas aksi teror di gereja, yang mengatasnamakan Islam.

BacaJuga

Romo Vincent Le Baron Wafat, Umat Paroki Tanjung Karang Berduka

Paus Fransiskus: Membunuh Atas Nama Tuhan adalah Perbuatan Setan

Presiden Perancis Akan Temui Paus Fransiskus, Bahas Pembunuhan Pastor Hamel

Pastor Hamel dan Tuntutan Menjadi Martir

BACA JUGA: Amaq: ISIS Membunuh Seorang Pastor di Prancis

“Kalian hidup di peradaban yang salah, karena kalian bukan bagian dari peradaban. Kalian memiliki kemanusiaan yang salah, karena kalian bukan bagian dari kemanusiaan,” seru Hmitou yang ditujukan kepada para teroris.

“Kalian menjalankan ide yang salah tetang Islam, dan kami tak akan memaafkan kalian,” seru dia seperti dikutip dari Associated Press.

“Apakah pernah terpikir oleh kalian bahwa kalian menyakiti orang-orang yang telah membantu kita umat Islam untuk bisa beribadah di kota ini?” kata Hmitou lagi.

Hmitou mengeluarkan seruan itu mengacu pada sejarah bahwa Gereja Sainte Therese yang berdekatan dengan masjid di barat laut Kota Saint-Etienne-du-Rouvray, pernah membantu umat Muslim di sana agar bisa membanguan sebuah rumah ibadah.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pembunuhan Pastor hamel telah menggemparkan Perancis. Kejadian itu pun mengundang keprihatinan di antara lima juta warga Muslim yang berada di Perancis.

Sama dengan serangan di Kota Nice yang merenggut 84 nyawa pada 14 Juli lalu, teror di Normandy pun diklaim oleh ISIS sebagai perbuatan mereka.

Edy/Katoliknews

Tags: Pastor Jacques HamelPerancis
Artikel Berikut
Gelar Rakernas, Pemuda Katolik Bahas Tentang Peran Desa

Pemuda Katolik: Peristiwa di Tanjung Balai Nodai Kerukunan

Mgr Suharyo Pimpin Misa Arwah Seck Osmane, Terpidana Mati yang Dieksekusi

Mgr Suharyo Pimpin Misa Arwah Seck Osmane, Terpidana Mati yang Dieksekusi

Komentar

Berita Terkait Gereja Katolik

Katoliknews.com menyajikan berita-berita tentang Gereja Katolik dan hal-hal yang terkait dengannya, baik di Indonesia maupun di belahan dunia lain.

Artikel Terbaru

  • Tujuh Kutipan Kitab Suci yang Menarik untuk Momen Pernikahan Anda
  • Paroki St. Michael Beanio Gelar Kursus Persiapan Perkawinan Katolik, Diikuti Puluhan Pasangan

Ikuti Kami

Facebook Twitter Instagram

Tentang Kami

  • Tentang Kami
  • Kirim Tulisan
  • Pedoman Media Siber
  • Iklan dan Partner
  • Kontak

© Katoliknews.com

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif

© 2020 Katoliknews

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In