Berita Terkait Gereja Katolik
Sabtu, 10 Juni 2023
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Berita Terkait Gereja Katolik
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Home Berita

Mgr Pius R Prapdi Tahbiskan Dua Imam Baru untuk Keuskupan Ketapang

6 Juli 2017
in Berita, Headline, Nusantara
0
Mgr Pius R Prapdi Tahbiskan Dua Imam Baru untuk Keuskupan Ketapang

Pastor Fransiscus Suandi Pr (berkacamata) dan Pastor Hendrikus Yusri Basri Rius Pr (Foto: Katoliknews.com).

Katoliknews.com – Uskup Ketapang, Kalimantan Barat, Mgr Pius Riana Prapdi menahbiskan dua Imam baru  di gereja St Mikhael Simpang Dua pada Kamis, 29 Juni 2017.

Dua Imam Diosesan yang baru ditahbiskan itu adalah Pastor Fransiscus Suandi Pr dan Pastor Hendrikus Yusri Basri Rius Pr.

Usai Misa, Pastor Fransiscus Suandi Pr sempat menceritakan bagaimana benih panggilan tumbuh di dalam dirinya sejak masa kanak-kanak.

“Kadang saya memotong pisang matang tipis-tipis bulat lalu membagi-bagikannya kepada keluarga yang berperan sebagai umat yang antri terima komuni,” kata Pastor Frans, sapaan Pastor Fransiscus Suandi saat mengisahkan pengalaman masa kecilnya.

BacaJuga

Karolin M Natasa: Perempuan Harus Mampu Jalankan Peran Ganda

Di Ledalero, Mgr Frans Kopong Kung Tahbiskan 21 Diakon

Seorang Imam di India Ditangkap Atas Tuduhan Memperkosa Anak Panti Asuhan Hingga Hamil

Paus Fransiskus: Gereja Katolik Harus Mulai Pertimbangkan Pria Menikah untuk Jadi Pastor

Imam kelahiran Karangan, 5 Desember 1989 ini menceritakan bahwa dulu ia sering diajak ayahnya ke stasi-stasi terdekat di kampungnya. Ayah Pastor Frans adalah seorang Prodiakon.

Sementara itu, Pastor Basri, sapaan Pastor Hendrikus Yusri Basri Rius Pr mengisahkan bahwa menjadi Pastor adalah cita-citanya sejak kecil.

Imam yang lahir Langkar pada 18 Maret 1983 ini adalah anak bungsu dari tiga bersaudara yang semuanya laki-laki.

“Sejak kecil saya senang dan sangat kagum ketika melihat seorang pastor mengenakan stola dan kasula warna merah,” kata dia.

Pastor yang menjalani Tahun Orientasi Pastoral (TOP) di Gereja St Maria Ratu Pencinta Damai, Paroki Air Upas, Keuskupan Ketapang, ini menambahkan bahwa banyak umat di berbagai paroki Keuskupan Ketapang memerlukan tenaga imam, sedangkan para imam sudah banyak yang memasuki usia lanjut dan ada juga yang sakit.

“Saya juga merasa telah menerima banyak rahmat dan berkat dari Tuhan lewat kebaikan orang-orang. Saya ingin bisa merayakan ekaristi dan memberi berkat serta doa melalui ekaristi tersebut bagi semua orang,” kata dia.

Pastor Basri adalah teman sekolah Pastor Frans sejak mereka berdua di KPA (Kelas Persiapan Atas) di Seminari Menengah St Laurensius di Payak Kumang, Ketapang, Kalimantan Barat.

 

JTP/Katoliknews

 

Tags: Imamimam barukalimantanKetapangtahbis
Artikel Berikut
Masih Ada Kue Lebaran Di Rumah Umat Katolik

Masih Ada Kue Lebaran Di Rumah Umat Katolik

Pernah Raup Penghasilan Miliaran Per Bulan, Mantan Pemain MU Ini Kini Jadi Pastor

Pernah Raup Penghasilan Miliaran Per Bulan, Mantan Pemain MU Ini Kini Jadi Pastor

Komentar

Berita Terkait Gereja Katolik

Katoliknews.com menyajikan berita-berita tentang Gereja Katolik dan hal-hal yang terkait dengannya, baik di Indonesia maupun di belahan dunia lain.

Artikel Terbaru

  • Gereja Katolik Dorong Solidaritas Nasional untuk Membantu Pengungsi di Indonesia
  • Tujuh Kutipan Kitab Suci yang Menarik untuk Momen Pernikahan Anda

Ikuti Kami

Facebook Twitter Instagram

Tentang Kami

  • Tentang Kami
  • Kirim Tulisan
  • Pedoman Media Siber
  • Iklan dan Partner
  • Kontak

© Katoliknews.com

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Dunia
  • Vatikan
  • Sosok
  • Opini
  • Katekese
  • Inspiratif

© 2020 Katoliknews

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In