Katoliknews.com – PAUD Santa Theresia Wedi mengadakan kegiatan weekend untuk anak-anak di Omah Wayang di Dukuh Jombor, Desa Danguran, Kecamatan Klaten Selatan pada hari Jumat 7 Oktober 2016 lalu.
Berbicara kepada Katoliknews.com, Kepala PAUD Santa Theresia Wedi, Suster M Margaretha AK menjelaskan, acara weekend ini bertujuan untuk membantu anak membangun kepribadian, beradaptasi dengan budaya lingkungan dan menciptakan pribadi yang mandiri dan berguna bagi masyarakat.
“Kegiatan weekend diisi dengan pemberian pelajaran mengenai sejarah dan unsur wayang, pengamatan pembuatan wayang kulit (proses tatah sungging), praktek langsung menatah dan mewarnai wayang, mengenal gamelan dan menabuh gamelan, mengenal wayang dan tokoh wayang, serta melihat langsung pertunjukan wayang kulit yang dimainkan dalang,” kata Suster Margaretha, Rabu 12 Oktober.
Suster Margaretha juga menjelaskan, di Omah Wayang, anak-anak dibagi ke dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 6-7 anak. Masing-masing kelompok diberi nama tokoh wayang.
“Anak-anak terlihat antusias dan bergembira saat mengikuti weekend ini. Anak-anak diajak mewarnai souvenir gantungan kunci berbentuk Semar, mencoba menabuh gamelan, dan menyaksikan pertunjukan wayang secara langsung,” lanjutnya.
Ia juga menjelaskan, “pertunjukan wayang sekitar 30 menit ini dimainkan oleh dalang cilik Benediktus Arse Radja Kwartana Surya Putra dari SD Kanisius Sidowayah Klaten dengan lakon Aji Narantaka.”
Laurentius Sukamta/Katoliknews
Komentar